Cara Menjaga Agar Lebar Kolom Tidak Berubah Saat Copy Paste Pada Excel
Cara Menjaga Agar Lebar Kolom Tidak Berubah Saat Copy Paste Pada Excel
Cara untuk meng-copy paste pada MS.Xxcel adalah dengan mem-block
atau menyeleksi table kemudian klik copy atau tekan tombol Ctrl + C.
Selanjutnya pilih sel yang akan ditempati tabel lalu klik Paste atau
tekan Ctrl + V. Pada Microsoft Excel ketika melakukan copy paste suatu
tabel maupun kolom, maka hasilnya akan berbeda dengan keadaan tabel atau
kolom aslinya terutama dalam hal lebar kolom. Agar lebar tabel atau
kolom dalam tabel tersebut hasilnya sama persis dengan tabel yang dicopy
dapat diikuti langkah-langkah berikut.
- Setelah anda melakukan copy paste dengan cara diatas (Ctrl +C untuk copy dan Ctrl + V untuk Paste), pada bagian bawah hasil paste akan terdapat tanda paste options.
- Klik tanda paste options atau tekan tombol Ctrl lagi untuk membuka tombol option tersebut kemudian pilih Keep source column width.
Maka lebar kolom atau tabel akan sama persis dengan tabel yang dicopy.
Selamat mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar